Friday, June 15, 2012

Honda PCX150 Hadir, PCX 125 Dihentikan


detail berita
Honda PCX (foto: Azwar Ferdian/Okezone)
JAKARTA- Astra Honda Motor (AHM) resmi melansir varian skutik premium PCX150 di Arena Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2012. PCX150 diluncurkan sebagai generasi penerus PCX125.

Kehadiran skutik premium 150cc tersebut membuat AHM harus menyetop penjualan PCX generasi lawas. Pasalnya, harga yang disematkan pada PCX150 hanya selisih Rp1.050.000, dengan PCX125.

"Kami menghadirkan PCX150, dan terpaksa menghentikan varian PCX125. Di Thailand sendiri varian PCX125 juga sudah tidak produksi. Perbedaan harga keduanya sangat tipis," ujar Deputy Sales Division Head AHM, Thomas J.A. Wijaya di peluncuran PCX 150 di PRJ, JI Expo Kemayoran, Jakarta , Jumat (15/6/2012).

AHM sendiri tidak mematok target penjualan terlalu besar pada varian PCX150. Skutik premium ini hanya dipatok 200 unit perbulan. Harga yang ditawarkan buat PCX150 sebesar Rp33,3 juta, dengan status on the road DKI Jakarta.

"Targetnya tidak besar, hanya 200 unit perbulan. Kebetulan PCX150 memang berada di segmen atas, dengan konsumen menengah ke atas. Kelebihan konsumen ini banyak yang membeli dengan sistem tunai dibandingkan kredit. Perbandingan 70 persen cash, 30 persen kredit," jelas Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya.

Honda PCX 150 dilengkapi mesin 150 cc dengan Enhanced Smart Power (eSP). Mesin berteknologi V-matic dengan built liquid cooled, mampu memuntahkan daya 10 kW pada putaran 8.500 RPM. Fitur standar Idling Stop System sebagai ciri khas Honda PCX tetap dipertahankan. 

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

ARTIKEL BUSUK